Mengapa Bill Gates Bukan Orang Terkaya di Dunia?

BILL GATES - Bill Gates, pendiri Microsoft yang sudah pensiun, pernah dinobatkan sebagai orang terkaya di dunia. Namun belakangan gelar itu tak lagi dipegangnya. Kenapa? 


Menurut pengamat, Gates kehilangan gelar itu dengan sukarela. Ini karena ia banyak sekali menyumbangkan hartanya untuk kegiatan sosial.

Ada tiga orang yang biasa tercantum di puncak daftar orang terkaya dunia versi majalah Forbes: Bill Gates, Warren Buffett dan Carlos Slim.

Seperti dikutip dari Reuters, Selasa (8/3/2011), Gates seharusnya melampaui dua 'pesaing' terdekatnya itu jika ia bukan seorang dermawan.

Paling tidak sepertiga dari kekayaan Gates telah disumbangkan ke Bill and Melinda Gates Foundation. Seandainya dana itu tak disumbangkan, Gates akan duduk di puncak daftar Forbes tanpa tersaingi untuk waktu yang cukup lama.

"Tak akan jadi seperti kompetisi. Gates akan punya jarak yang nyaman jika ia tak pernah melakukan kegiatan filantropi," ujar pengamat David Lincoln, director of global valuation dari Wealth-X, perusahaan peneliti kekayaan.

Gates, ujar Lincoln, memiliki nilai kekayaan USD 49 miliar. Jika tak ada yang disumbangkan, ia seharusnya bernilai USD 88 miliar. Bandingkan angka itu dengan Carlos Slim yang bernilai USD 60 miliar atau Buffett yang 'hanya' USD 47 miliar. (source : detik.com)




 

Suka Artikel Ini? Silahkan Share di Media Sosial Anda :)

Tag : Info, News, Techno
Back To Top